Informasi limit transfer Bank Aceh termasuk hal dasar yang perlu diketahui sebelum nasabah mendaftarkan sebuah rekening.
Mengetahui informasi ini sejak awal, akan membuat Anda bisa lebih tepat memilih jenis tabungan Bank Aceh yang akan digunakan.
Sebab setiap tabungan tentu memiliki ketentuan ketentuanya sendiri, termasuk dalah hal transfer. Makanya ketika kamu terbiasa melakukan transfer, harus cari yang limitnya sesuai.
Misalkan jika terbiasa melakukan transfer lebih dari 50 juta, tentu harus menyesuaikan yang limitnya melebihi itu. Ya paling tidak 75 juta atau sekalian 100.
Sebaliknya jika terbiasa dibawah itu, kan nanti tinggal cari limit yang paling mendekati.
Contents
Limit Transfer Bank Aceh
Secara pengertian, limit transfer adalah nominal maksimal yang bisa dikirimkan oleh seorang nasabah ketika ingin mengirimkan uang dari rekeningnya ke rekening orang lain.
Baca juga: 2 Cara Top Up Dana Dari Bank Aceh Paling Lengkap
Biasanya, limit ini dibedakan menjadi beberapa hal sesuai dengan layanan yang digunakan. Misalnya apakah menggunakan BI Fast, transfer online, atau yang lainya.
Kadang juga bisa dibedakan sesuai dengan jenis tabungan yang dipilih. Karena beberapa perbankan menerapkan hal yang semacam itu.
Lantas kira kira bagaimana dengan Bank Aceh?
Limit Transfer Bank Aceh Lewat BI Fast
Salah satu layanan yang paling sering dipakai di era sekarang adalah BI Fast. Meski ini adalah pendatang baru, tapi kelebihan yang ditawarkan membuatnya menjadi populer.
Baca juga: Contoh Nomor Rekening Bank Aceh & Cara Cek Terbaru
Kelebihan tersebut diantaranya memberikan biaya transfer yang lebih murah, namun limitnya justru besar.
Jadi yang biasanya hanya bisa melakukan transfer puluhan juta, ketika menggunakan BI Fast akan naik. Secara layanan sih bisa mencapai 250 juta. Namun kadang kadang disesuaikan sendiri oleh bank.
Contoh untuk limit transfer Bank Aceh lewat BI Fast adalah Rp100.000.000 perhari, dengan biaya sekali transaksi sebesar Rp2.500.
Biasanya penggunaan BI Fast ini dilakukan oleh mereka yang ingin mengirimkan sejumlah uang ke lain Bank.
Misalkan Transfer dari Bank Aceh ke Bank BSI, nah itu lebih enak dilakukan melalui BI Fast. Tapi dengan catatan kalau misalkan yang ingin ditransfer juga masih dibawah 100 juta.
Sementara jika melebihi. Maka tentunya tidak bisa.
Lalu maksud dari limit tersebut adalah total transfer yang bisa dilakukan dalam sehari. Artinya bisa utuh, dan juga bisa dibagi menjadi beberapa kali transfer.
Misalkan kalau nasabah dalam sehari melakukan transfer 30 juta dan disusul 70 juta, maka itu boleh. Sebaliknya jika langsung 100 juta, maka juga boleh.
Initinya nanti total maksimalnya harus 100 juta. Tidak boleh melebihinya.
Limit Transfer Bank Aceh Online ke Bank Lain
Selain melalui BI Fast, ketika nasabah Bank Aceh ingin mengirimkan sejumlah uang, maka bisa juga di lakukan melalui layanan online.
Baca juga: 2 Cara Daftar Mobile Banking Bank Aceh Terlengkap
Dan layanan online yang dimaksud adalah yang selama ini kita pakai. Yang kalau sekali transfer, maka dikenakan biaya Rp6.500.
Lalu setelah tahu mana layanan yang dimaksud, apakah Anda mengetahui seberapa besar limitnya?
Ternyata limit transfer Bank Aceh Online ke Bank lain Rp100.000.00 per hari dengan ketentuan sekali transfer maksimalnya adalah Rp50.000.000.
Artinya kalau misalkan kamu mau transfer 100 juta, harus dilakukan 2x. Yaitu 50 juta dan 50 juta.
Kalau mau 70 juta juga harus 2 kali. Misalkan 50 + 20, atau 35 + 35.
Limit Transfer Bank Aceh SKNBI
Apakah Anda tahu apa yang dimaksud dengan SKNBI?
Jadi SKNBI adalah kependekan dari Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia, yang artinya merupakan infrastruktur yang digunakan oleh BI dalam penyelenggaraan transfer dana dan kliring berjadwal.
Baca juga: Tabungan Seulanga Bank Aceh: Syarat & Cara Daftar Terbaru
Atau dengan kata lain, penggunaan SKNBI adalah untuk melakukan proses data transaksi keuangan elektronik yang bersifat terjadwal sesuai permintaan dari pihak pengirim.
Maka dari itu, karena ini waktunya terjadi di masa depan, kemudian umumnya dilakukan dengan transaksi besar, tentu limit yang dimiliki juga tinggi.
Dikutip dari situs resmi Bank Aceh, limit transfer SKNBI adalah Rp100 juta perhari dan bisa dilakukan transaksi dalam satu kali.
Maksudnya jika memang kamu mau transfer 100 juta, maka bisa langsung dengan nominal tersebut. Tidak perlu dibagi dua menjadi 50 50 atau 70 30.
Limit Transfer Bank Aceh BI – RTGS
BI- RTGS ialah layanan transfer uang antar bank berskala nasional yang menggunakan sistem BI – Real Time Gross Settlement dalam menjalankan transaksi keuangannya.
Untuk BI – RTGS Bank Aceh sendiri, memiliki limit transfer hingga Rp150 juta dalam sekali transaksi. Dan total transaksi maksimal yang bisa dilakukan dalam sehari juga 150 juta.
Artinya kalau lebih dari itu, harus dilakukan di keesokan harinya. Kemudian jika ingin transfer 150 juta, juga bisa dilakukan dalam sekali transaksi.
Jadi tidak perlu repot repot membaginya menjadi 2 atau tiga transaksi. Misalkan 100 + 50, atau justru 50 + 50 + 50.
Nah hal semacam itu tidak perlu. Langsung saja 150. Ok, silahkan dicoba.