Syarat Daftar BCA Unionpay dan Cara Daftar 2024

2 min read

Syarat Daftar BCA Unionpay

Syarat Daftar BCA Unionpay perlu diketahui bagi nasabah yang berminat untuk mengajukan kartu kredit milik BCA yang satu ini. Tak hanya syarat daftarnya saja, melainkan kalian juga perlu mengetahui prosedurnya.

Bagaimana ? Tertarik ingin mengetahui lebih jauh perihal Syarat Daftar BCA Unionpay

beserta informasi lainnya ?

Tanpa banyak basa basi lagi, mari langsung saja simak penjelasan selengkapnya di bawah ini !

Baca Juga : 5 Perbedaan Kartu ATM BCA Chip Dan Non Chip

BCA Unionpay

Syarat Daftar BCA Unionpay

Sebelum membahas lebih lanjut perihal topik utama syarat daftar BCA Unionpay, sudahkan pembaca tahu seperti apakah kartu kredit BCA Unionpay itu ? 

Jika belum tahu, alangkah lebih baiknya jika pembaca memahami sejumlah informasi dasar dari BCA Unionpay sebelum mengajukannya di kantor cabang.

Kartu kredit BCA UnionPay adalah jenis kartu kredit BCA yang bekerjasama dengan UnionPay, yang merupakan sebuah perusahaan penerbit kartu kredit asal Cina.

Kartu kredit BCA yang satu ini pertama kali diluncurkan pada tanggal 3 Juni 2021 dan dipersembahkan bagi kaum milenial yang memiliki gaya hidup dinamis dan modern.

Berikut berbagai keuntungan dari BCA Unionpay yang dapat kalian ketahui :

  • Welcome bonus senilai 5.000 BCA UnionPay
  • Poin reward yang dapat ditukar dengan airlines miles & Reward BCA
  • Competitive forex rate untuk transaksi dengan mata uang asing (SGD, HKD, CNH & NTD)
  • Double BCA UnionPay Point untuk transaksi retail (Singapura, Hongkong, China & Taiwan)
  • Promo di berbagai merchant (olahraga, perjalanan, gaya hidup & makanan)
  • Gratis biaya overlimit 
  • Gratis biaya ganti kartu rusak / hilang
  • Perlindungan asuransi perjalanan
  • Fitur contactless di mesin EDC (berlogo contactless)

Baca Juga : ATM BCA Gold: Potongan & Maksimal Transfer

Syarat Daftar BCA Unionpay

Bagi pemohon yang ingin melakukan pengajuan kepemilikan kartu kredit BCA unionpay, sebaiknya memenuhi terlebih dahulu syarat daftar BCA Unionpay beserta dokumen-dokumen yang diminta. 

Untuk lebih jelasnya, ketahui detail lengkapnya dari syarat daftar BCA Unionpay di bawah ini :

  • Usia minimal 21 tahun
  • Penghasilan minimal Rp 3 juta setiap bulannya
  • FC Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • FC No Pokok Wajib Pajak (NPWP)
  • FC bukti penghasilan / slip gaji
  • FC buku rekening tabungan (3 bulan terakhir)

Cara Daftar BCA Unionpay

Syarat Daftar BCA Unionpay

Langkah selanjutnya setelah kalian melengkapi syarat daftar BCA Unionpay beserta dokumennya adalah melakukan pengajuan kartu kredit ke bank BCA.

Bank swasta yang sangat populer di Indonesia ini telah menyediakan 2 pilihan pengajuan, yaitu dengan mengunjungi kantor BCA secara langsung atau secara online. 

Baca Juga : BCA Everyday Card: Limit & Fasilitas 

Cara Daftar BCA Unionpay Melalui Kantor Cabang

  1. Siapkan syarat daftar BCA Unionpay yang dibutuhkan
  2. Kunjungi kantor cabang BCA terdekat
  3. Ambil no antrian ke customer service 
  4. Tunggu hingga no antrian dipanggil
  5. Utarakan jika ingin mengajukan kartu kredit BCA Unionpay
  6. Petugas akan memberikan formulir
  7. Isi formulir tersebut dengan jelas dan lengkap
  8. Pilih jenis kartu kredit BCA Unionpay
  9. Serahkan dokumen-dokumen kepada CS bank
  10. CS akan mengadakan wawancara setelah berkas selesai diproses
  11. Jawab dengan jujur dan jelas

Cara Daftar BCA Unionpay Online

  1. Buka laman rsmi di https://www.bca.co.id/creditcard
  2. Klik “Choose your Credit Card”
  3. Pilih jenis “BCA Unionpay Online”
  4. Klik opsi “Apply Now”
  5. Input informasi data diri pada laman yang telah disediakan
  6. Jawab pertanyaan dengan jujur dan lengkap
  7. Ikuti instruksi hingga selesai

Setelah mengikuti tahap diatas, kalian hanya tinggal menunggu saja apakah pengajuan pembuatan kartu kredit BCA Unionpay disetujui atau tidak. 

Jika permohonan kepemilikan kartu kredit diterima, petugas bank BCA akan memastikan ketersediaan pemohon dan selanjutnya kartu kredit akan dikirimkan ke lokasi pemohon.

Baca Juga : 10 Cara Bayar Listrik Lewat M Banking BCA hingga ATM

Limit Kartu Kredit BCA Unionpay

Syarat Daftar BCA Unionpay

Berapakah limit dari kartu kredit BCA Unionpay ?

Untuk limit dari kartu kredit BCA UnionPay sendiri adalah Rp 3 juta hingga Rp 19 juta, sementara untuk limit tarik tunai maksimal sebesar Rp 4 juta setiap harinya.

Perlu diketahui, Besarnya limit di kartu kredit Bank BCA dapat ditentukan oleh jenis kartu kredit yang kalian ajukan. 

Sebagai tambahan informasi, berikut merupakan jenis kartu kredit di BCA beserta limitnya masing – masing :

  • BCA Card Platinum : Rp 20 juta
  • BCA Everyday Card : Rp 3 juta
  • BCA Card Indomaret : Rp 1 juta
  • BCA MasterCard Black : Rp 20 juta
  • BCA MasterCard Platinum : Rp 20 juta
  • BCA MasterCard Matahari :  Rp 3 – Rp 9 juta
  • BCA Singapore Airlines KrisFlyer Visa Infinite : limit tidak terbatas
  • BCA Singapore Airlines KrisFlyer Visa Signature : Rp 20 juta
  • BCA Singapore Airlines PPS Club Visa Infinite : Rp 49 juta
  • BCA Visa Batman : Rp 3 juta
  • BCA Visa Black : Rp 20 juta

Baca Juga : 3 Cara Buka Blokir ATM BCA & Biaya

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait Syarat Daftar BCA Unionpay beserta cara daftarnya.

Semoga dapat bermanfaat.