Call Center BTN Gratis dan Cara Menghubungi 2024

2 min read

Call Center BTN

Call center BTN bisa menjadi sarana untuk bertanya mengenai produk perbankan atau mencari solusi mengenai permasalahan perbankan.

Layanan ini kerap dipilih karena respon yang diberikan lebih cepat daripada melalui layanan lainnya.

Untuk menghubungi call center BTN tentunya ada nomor yang harus dihubungi dan ketentuan yang harus dilakukan nasabah.

Untuk lebih jelasnya berikut pembahasan lengkap mengenai call center BTN.

Baca Juga : Jam Operasional Bank BTN Senin & Sabtu Terbaru

Call Center BTN 

Call Center BTN

Call center merupakan sebuah layanan yang pasti disediakan oleh perusahaan untuk memberikan informasi kepada pelanggan mengenai produk dan layanan yang dimiliki.

Selain itu juga layanan call center juga bisa digunakan untuk menyampaikan keluhan mengenai suatu produk untuk kemudian memperoleh solusinya.

Dengan adanya call center bisa meningkatkan efisiensi operasional baik bagi pelanggan maupun perusahaan karena bisa menangani keluhan secara cepat dan efektif.

Data dan keluhan dari pelanggan yang didapat dari layanan call center juga bisa digunakan untuk bahan evaluasi produk sehingga bisa meningkatkan kualitas produk. 

Bank BTN sebagai sahabat keluarga Indonesia senantiasa memberi pelayanan terbaik dengan mendengar aspirasi pelanggan, salah satunya dengan menyediakan layanan call center.

Bank BTN akan memberikan pelayanan dan penyelesaian pengaduan nasabah dengan tepat, efektif dan efisien.

Nasabah bisa menghubungi call center bank BTN untuk bertanya mengenai informasi produk perbankan atau menyampaikan keluhan untuk mendapatkan solusi.

Mengenai nomor call center BTN adalah 1500286 yang tersedia 24 jam sehari dan 7 hari seminggu sehingga nasabah bisa menghubunginya kapanpun dan dimanapun.

Call Center BTN Gratis

Mungkin banyak nasabah yang beranggapan jika layanan call center dari BTN adalah bebas pulsa atau gratis.

Namun sayangnya layanan ini berbayar, jadi sebelum menghubungi layanan call center pastikan nominal pulsa mencukupi.

Baca Juga : Tabungan BTN Batara: Keuntungan & Syarat Terbaru

Call Center BTN KPR

Call Center Bank BTN

BTN KPR merupakan layanan pembiayaan dari bank BTN bagi nasabah yang menginginkan rumah idaman dengan syarat mudah dan fleksibel.

Layanan ini memberikan plafon kredit yang bebas dengan jangka waktu hingga 30 tahun. Proses pengurusan juga cepat dan mudah dengan suku bunga kompetitif yang ditawarkan.

KPR BTN juga bekerjasama dengan banyak developer jadi tersedia banyak pilihan. Keamanan layanan ini juga terjamin karena dicover oleh asuransi kebakaran dan asuransi jiwa kredit.

Jika nasabah tertarik dengan produk KPR ini bisa menghubungi call center BTN KPR dengan nomor yang sama, yaitu 1500286.

Call Center BTN Whatsapp

Call Center BTN

Bank BTN juga menyediakan layanan call center dengan menggunakan aplikasi Whatsapp yang pastinya lebih memudahkan daripada melalui sambungan telepon.

Dengan menggunakan Whatsapp nasabah bisa saling mengirim pesan teks maupun suara dan melakukan panggilan baik dalam bentuk suara atau video.

Selain itu pengguna juga bisa berbagi gambar, video, dokumen dan format media lainnya dengan mudah.

Dengan semua kelebihan tersebut layanan antara nasabah dengan petugas bank BTN bisa dilakukan dengan lebih mudah.

Hal tersebut karena dokumen perbankan yang dibutuhkan bisa dikirim via Whatsapp dan semua percakapan bisa tersimpan jadi saat membutuhkan informasi bisa dilihat kembali.

Mengenai nomor call center BTN untuk aplikasi Whatsapp adalah 087771500286 yang bisa dihubungi setiap saat.

Baca Juga : Penyebab KPR Ditolak Bank BTN dan Solusinya

Syarat Menghubungi Call Center BTN

Bank BTN telah menyediakan layanan call center yang bisa dihubungi via suara maupun media tertulis melalui whatsapp atau email di btncontactcenter@btn.co.id.

Sebelum menghubungi layanan call center tersebut ada beberapa yang berbeda untuk pengaduan secara tertulis atau lisan.

Syarat Pengaduan Tertulis:

  • Identitas diri berupa KTP/ SIM/ Passport.
  • Nomor rekening.
  • Dokumen pendukung sesuai aduan.
  • Membuat surat aduan berisi kronologis kejadian.
  • Nomor telepon pihak nasabah.

Syarat Pengaduan Lisan:

  • Wajib disampaikan oleh pihak yang bersangkutan.
  • Akan dilakukan verifikasi data untuk pengecekan keabsahan.
  • Penjelasan secara lisan mengenai kronologis aduan.
  • Dokumen serta bukti pendukung lain.
  • Nomor telepon pihak pengadu.

Cara Menghubungi Call Center BTN

Call Center BTN

Setelah semua persyaratan terpenuhi selanjutnya nasabah bisa langsung menghubungi call center melalui kanal yang tersedia.

Cara menghubungi call center bank BTN juga terdapat sedikit perbedaan untuk cara lisan atau tertulis.

Cara Menghubungi Call Center Bank BTN Secara Lisan

  1. Pastikan nominal pulsa mencukupi. 
  2. Hubungi nomor 1500286. 
  3. Tunggu panggilan diangkat. 
  4. Sampaikan keluhan saat telah diangkat.
  5. Petugas akan bertanya pertanyaan verifikasi. 
  6. Jawab pertanyaan tersebut dengan tepat. 
  7. Akan diberitahukan solusi dari pertanyaan. 
  8. Saat kurang puas bisa melanjutkan via kanal tertulis.

Baca Juga : Cara Ikut Lelang BTN dan Syarat Terbaru

Cara Menghubungi Call Center Bank BTN Secara Tertulis 

  1. Sampaikan pengaduan melalui kanal resmi yang disediakan BTN.
  2. Pihak nasabah mengirimkan dokumen sesuai permintaan. 
  3. Pihak BTN akan melakukan verifikasi data sesuai prosedur. 
  4. Akan diberikan nomor pengaduan.
  5. Akan dilakukan tindak lanjut sesuai waktu yang telah ditetapkan.
  6. Akan diberitahukan informasi atau solusi dari pertanyaan nasabah.
  7. Jika telah sepakat pengaduan dianggap selesai. 
  8. Jika kurang puas bisa melanjutkan proses LAPS SJK.

Nasabah juga bisa memanfaatkan media sosial resmi dari bank BTN untuk memperoleh informasi, yaitu: 

  • Website: www.btn.co.id
  • Email: btncontactcenter@btn.co.id
  • Instagram: @BankBTN
  • Facebook: Bank BTN dan Bank BTN Syariah
  • Twitter: @BankBTNcoid dan @BankBTNSyariah

Demikian pembahasan mengenai layanan call center BTN, semoga bisa menjadi referensi bagi nasabah yang akan menghubungi layanan ini.