Cara cek limit kartu kredit CIMB Niaga bisa dilakukan melalui banyak metode. Apalagi semenjak perkembangan teknologi perbankan yang kian maju, membuat semua kian mudah.
Termasuk dalam hal pengecekan kartu kredit CIMB Niaga.
Yang mana, di era ini, ada banyak macam cara yang bisa digunakan. Baik itu secara langsung di mesin ATM, ataupun malah justru dengan menggunakan HP saja.
Semuanya itu bisa dilakukan oleh Anda asalkan memang sudah punya akunnya. Jadi mau cara apapun, silahkan pilih sesuai kebutuhan.
Mana yang kiranya mudah dan cocok untuk Anda gunakan.
Contents
Cara Cek Limit Kartu Kredit CIMB Niaga
Limit Kartu kredit memang harusnya selalu kamu cek secara berkala, karena ini juga bisa menjadi bentuk mengamankan kartu.
Baca juga: 2 Cara Menaikan Limit Kartu Kredit CIMB Niaga Terlengkap
Karena apabila Anda tiba tiba melihat kartu kreditnya mendadak limitnya berkurang, maka ada kemungkinan telah dibobol.
Makanya kegiatan pengecekan semacam ini termasuk penting.
Tapi bukan itu saja, saat Anda mau memakainya lagi buat beli barang, maka ada baiknya untuk di cek dahulu.
Apakah sekiranya limit yang tersisa masih cukup buat beli produk yang diinginkan ataupun tidak.
Jika ternyata masih ada dan bisa, silahkan putuskan keputusanmu.
Cara Cek Limit Kartu Kredit CIMB Niaga Via SMS
Metode pertama yang bisa dimanfaatkan oleh kalian adalah menggunakan SMS. Kenapa pakai SMS?
Baca juga: Cara Investasi Reksa Dana CIMB Niaga Paling Lengkap
Karena jika Anda menggunakan metode SMS, maka akan lebih mudah dalam pelaksanaanya.
Sebab hanya tinggal kirim 1x SMS saja, maka itu sudah cukup.
Berikut ini adalah cara cek limit kartu kredit CIMB Niaga via SMS, langkah demi langkah.
- Pastikan nomor yang akan digunakan ada pulsanya
- Buka HP yang akan digunakan
- Buka menu Pesan / SMS
- Tuliskan form pesan dengan ketik MOBILE kirim ke nomor 1418
- Setelah mendaatkan balasan, maka pilih menu yang mengarahkan ke pengecekan limit kartu
- Tunggu sampai ada balasan SMS yang memberitahuan mengenai sisa limit yang dimiliki
Biasanya, kalau misalkan Anda memang rajin dalam membayar cicilan dan sebagainya, maka jangan kaget jika tiba tiba limit kartu Anda telah berhasil dinaikan.
Yang harus dikagetkan apabila tiba tiba sisa limit sudah berkurang banyak, padahal kamu tidak merasa memakainya.
Oh ya, terkait kenapa harus menyediakan pulsa. Alasanya karena kalau mau melakukan layanan SMS Banking, memang harus bayar.
Nah bayarnya itu, pakai pulsa. Jadi sebelum nasabah membuat sebuah perintah SMS Banking, maka alangkah baiknya untuk menyediakan pulsa terlebih dahulu.
Cara Cek Limit Kartu Kredit CIMB Niaga Di ATM
Selain menggunakan Pesan SMS seperti langkah diatas, Sebenarnya ada cara lagi yang tak kalah mudah. Terutama karena ini cara klasik sebelum adanya layanan SMS.
Baca juga: Jam Operasional Bank CIMB Niaga Semua Daerah Terbaru
Yaitu melakukanya langsung di mesin ATM. Karena yang seperti Anda tahu, Kartu Kredit juga bisa dibuka melalui mesin ATM.
Nah berikut ini adalah cara cek limit kartu kredit CIMB Niaga di ATM yang kami maksud:
- Masukkan Kartu Kredit CIMB Niaga
- Pilih bahasa yang akan digunakan (Bahasa Indonesia)
- Masukan PIN yang biasa dipakai
- Pilih Menu Informasi Rekening untuk cek sisa limit
- Saat Ada pertanyaan mengenai pencetakan struk, silahkan pilih iya, biar ada struknya
Benarkan? Caranya juga cukup mudah. Ini cukup efektif dilakukan jika letak mesin ATM dekat dengan posisi Anda.
Kalau misalkan jauh, maka lebih bagusan pakai HP. Biar tidak usah beli bensin dan segala macamnya
Cara Cek Limit Kartu Kredit CIMB Niaga Lewat OCTO Clicks
Metode lain yang tidak kalah cepat dan mudah adalah menggunakan akun OCTO Clicks. Akun OCTO Clicks ini merupakan internet Banking.
Baca juga: 8 Cara Merubah Cicilan Kartu Kredit CIMB Niaga Di OCTO Mobile
Jadi bagi kalian yang ingin menggunakan metode ini, diharapkan terlebih dahulu sudah daftar CIMB Niaga Internet banking.
Baru kalau sudah memiliki akunnya, bisa coba ikuti tutorial cara cek limit Kartu Kredit CIMB Niaga Via OCTO Clicks di bawah ini:
- Buka HP dan aktifkan akses Internet
- Buka Browser yang ada di HP
- Salin & Paste url “https://www.octoclicks.co.id/login/” di browser yang sudah Anda buka
- Setelah halaman tersebut berhasil terbuka, silahkan masukan User Id
- Lalu klik Lanjut
- Setelah berhasil masuk, langsung pilih Kartu Kredit
- Pilih pilihan yang Limit
- Jika langkah yang dilakukan benar, akan muncul informasi mengenai limit yang Anda miliki
Cara cek limit untuk Kartu Kredit CIMB Niaga yang satu ini, sangat cocok digunakan oleh Anda yang memang kemana mana bawa HP.
Kemudian provider yang dipakai juga sinyalnya bagus terus. Jadi kalau sewaktu waktu butuh koneksi internet, maka itu selalu bisa dilakukan.
Termasuk jika misalkan mau digunakan untuk mengakses akun Octo clicks milik Anda.
Demikianlah informasi mengenai metode pengecekan limit kartu kredit milik CIMB Niaga.