Cara memutar uang 10 juta harus dipikirkan secara matang agar uang tersebut tidak habis secara sia-sia.
Ada banyak peluang yang bisa dicoba untuk menggunakan uang 10 juta agar menghasilkan sesuatu yang menguntungkan.
Namun jangan sampai sembarangan dalam memilih jenis usaha yang akan dilakukan karena ditakutkan malah terjadi kerugian.
Untuk lebih memahaminya berikut pembahasan lengkap mengenai cara memutar uang 10 juta yang bisa dilakukan!
Contents
Cara Memutar Uang 10 Juta
Uang 10 juta termasuk nominal besar namun jika dibiarkan saja maka lama kelamaan akan segera habis.
Jika memiliki uang dengan nominal tersebut harus dilakukan cara yang tepat agar uang tersebut bisa berputar bahkan lebih berkembang dan menguntungkan.
Bagi yang sudah berpengalaman dalam berwirausaha mungkin cara memutar uang 10 juta bukan sesuatu yang sulit namun lain halnya untuk yang belum berpengalaman.
Padahal ada beberapa usaha yang bisa dicoba untuk memutarkan uang 10 juta ini sehingga lebih menghasilkan, berikut beberapa cara tersebut:
Baca Juga : Cara Memutar Uang 1 Juta Dengan Mudah
1. Mencoba Bisnis Franchise
Cara memutar uang 10 juta yang pertama bisa dilakukan dengan mencoba bisnis franchise makanan atau minuman yang bisa dijadikan sebagai bentuk investasi.
Apalagi kini sudah banyak pelaku usaha terkemuka yang menawarkan peluang franchise jadi akan lebih mudah dalam pemasarannya.
Menariknya lagi franchise ini merupakan salah satu peluang bisnis modal dibawah 10 juta yang bisa dicoba.
Namun sebelum memulai usaha ini lakukan riset terlebih dahulu untuk memastikan bisnis tersebut terpercaya dan menguntungkan.
Lakukan riset juga mengenai tempat yang akan digunakan untuk membuka bisnis ini, pastikan tempat strategis untuk menarik perhatian pembeli.
2. Membeli Emas
Emas menjadi salah satu bentuk investasi yang tidak termakan waktu karena nilainya yang selalu stabil dari waktu ke waktu.
Bahkan pada saat tertentu harga emas bisa melambung tinggi jadi nilai investasi akan naik, jadi tidak jarang investasi emas bisa menarik minat para investor.
Cara memutar uang 10 juta juga bisa dilakukan dengan membeli emas, seperti emas Batangan, perhiasan maupun logam mulia.
Dengan investasi emas bisa menjadi pengaman saat membutuhkan dana sewaktu-waktu karena harganya yang cenderung stabil dan jika terjadi penurunan tidak signifikan.
Agar emas yang dibeli aman simpan di brankas rumah atau bisa juga dititipkan di layanan safe deposit box yang disediakan bank.
Baca Juga : Cara Menghemat Uang 100 Ribu Untuk Seminggu
3. Beternak Ayam
Usaha modal 10 juta di kampung bisa dengan melakukan ternak ayam kampung karena usaha ini dibilang menjanjikan.
Beternak ayam kampung bisa dibilang wajar dan mudah karena pada umumnya masyarakat desa menjadikan ini sebagai usaha sampingan.
Harga ayam kampung memang lebih tinggi dibanding ayam pedaging, ayam ras maupun jenis lainnya.
Apalagi jika perawatan ayam kampung dilakukan sepenuh hati maka hasilnya akan lebih berkualitas dan nilai jualnya juga semakin tinggi.
Usaha ternak ayam kampung pangsa pasarnya terbilang luas karena banyak yang membutuhkan daging dan telur ayam ini, terutama saat hari besar maka permintaannya akan semakin tinggi.
Jadi bagi yang tertarik memulai usaha ini tidak perlu khawatir dalam hal pemasaran karena tinggal menghubungi pedagang ayam dan mereka akan membelinya.
Ayam kampung memang lebih unggul dibanding jenis lainnya, terutama dari segi daging dan kualitas telurnya karena nilai gizinya yang lebih tinggi.
4. Investasi Reksadana
Cara memutar uang 10 juta berikutnya adalah dengan melakukan investasi reksadana karena terbilang aman dan resikonya rendah.
Reksadana ini bisa menjadi alternatif bagi para investor pemula karena bisa melakukan investasi dengan modal dibawah 10 juta.
Apalagi bagi yang pengetahuan investasinya masih minim karena dana yang diinvestasikan akan dikelola oleh Manajer Investasi.
Manajer investasi akan mengelola dana sebaik mungkin, sehingga akan memberikan hasil yang maksimal.
Ada berbagai jenis reksadana yang bisa dipilih berdasarkan risiko, yaitu reksa dana pendapatan tetap, reksa dana pasar uang, reksa dana saham dan reksa dana campuran.
Baca Juga : Cara Memisahkan Uang Modal Dan Keuntungan
5. Deposito
Investasi yang bisa dicoba berikutnya adalah deposito karena aman dan paling minim resiko, jadi bisa dijadikan sebagai cara memutar uang 10 juta.
Deposito merupakan simpanan berjangka yang telah dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan dengan nilai pertanggungan maksimum 2 miliar.
Dengan menyimpan uang 10 juta dalam bentuk tabungan deposito akan ada keuntungan yang besar sekitar 4% hingga 10% dibandingkan tabungan pada umumnya.
Sebelum mencoba investasi jenis ini perhatikan apakah bank telah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan memiliki performa yang baik.
6. Investasi Saham
Investasi saham merupakan suatu kegiatan pembelian saham atau surat berharga dari suatu perusahaan.
Jadi dengan melakukan pembelian tersebut maka bisa dikatakan menjadi bagian dari pemilik perusahaan tersebut walaupun hanya beberapa persen.
Cara memutar uang 10 juta juga bisa dilakukan dengan melakukan investasi ini apalagi kini sudah tersedia investasi online yang bisa dicoba mulai nominal Rp100.000,00.
Pihak investor akan memperoleh keuntungan dari investasi ini, seperti keuntungan dari capital gain, akses terhadap dividen dan hak untuk bisa hadir di rapat umum pemegang saham.
Sebelum melakukan investasi saham lakukan riset terlebih dahulu apakah perusahaan tempat berinvestasi benar-benar terpercaya dalam segala aspek.
Hal tersebut untuk menghindari resiko negatif dan kerugian dari investasi saham yang telah dilakukan.
Baca Juga : Cara Dapat Uang dari Instagram Terbaru
7. Menjadi Reseller
Cara memutar uang 10 juta berikutnya bisa dilakukan dengan menjadi reseller produk ternama dan berkualitas.
Reseller memang mirip seperti dropship namun reseller merupakan partner resmi yang akan memperoleh benefit dan harga khusus dari agen.
Agar peluang sukses menjadi reseller tinggi pilihlah produk yang diminati masyarakat dan penjualannya sudah terbukti tinggi dan menguntungkan.
Selanjutnya pasarkan produk semenarik mungkin bisa melalui media sosial, e-commerce maupun website.
Bangun relasi yang baik dengan supplier dan pelanggan agar usaha yang dilakukan bisa terus mendatangkan dampak positif kedepannya.
Apakah sudah terbayang bagaimana cara memutar uang 10 juta yang akan dilakukan? coba salah satu cara diatas dan selamat mencoba!