Kartu Kredit BCA Batman: Syarat & Limit Terbaru 2024

2 min read

Kartu Kredit BCA Batman

Kartu Kredit BCA Batman merupakan salah satu produk kartu kredit dari bank BCA yang menarik perhatian banyak remaja. Bagaimana tidak, tampilan kartu kredit tersebut cukup unik karena menggunakan tokoh superhero andalan anak-anak yakni Batman.

Selain itu kartu kredit terbitan bank BCA yang satu ini juga menawarkan rewards yang nantinya dapat ditukar dengan berbagai macam pilihan hadiah. Sehingga tidak heran jika banyak nasabah yang memilikinya.

Adapun untuk informasi selengkapnya mengenai Kartu Kredit BCA Batman beserta syarat, limit dan cara aktivasinya dapat kalian simak pada uraian di bawah ini.

Baca Juga : 6 Cara Settlement EDC BCA & Kode Fungsi

Kartu Kredit BCA Batman

Kartu Kredit BCA Batman

Dengan semakin berjalannya waktu, kini berbagai macam kemudahan telah dihadirkan untuk memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhannya.

Nah salah satu kemudahan yang di hadirkan bagi masyarakat di bidang finansial adalah dengan hadirnya kartu kredit

Bahkan kini banyak sekali bank penerbit kartu kredit yang menawarkan beragam jenis kartu kredit dengan syarat dan ketentuannya masing-masing. Seperti halnya bank BCA.

Bank BCA sendiri mempunyai kartu kredit unggulan yakni Batman BCA yang menyasar kalangan anak muda dengan desain unik yang ditawarkan.

Sesuai dengan namanya, Kartu Kredit bank BCA Batman memiliki tampilan desain unik yang merefleksikan seorang tokoh ikonik DC Comic yakni Batman.

Selain karena desainnya yang menarik, kartu kredit tersebut juga menawarkan berbagai macam keuntungan dan manfaat untuk para pemegang kartu.

Adapun berikut sejumlah keuntungan yang ditawarkan kartu kredit Batman BCA :

  • Cicilan bunga tergolong ringan
  • Bisa diterima di seluruh jaringan Visa
  • Otomatis mendapat perlindungan asuransi kecelakaan
  • Penawaran menarik di merchant online maupun offline (bersifat lifestyle seperti nonton bioskop, resto, fashion, online travel dan marketplace)
  • Kesempatan nonton di XXI dengan bayar 1 tiket untuk 2 tiket nonton
  • Nasabah bisa mendapatkan perlindungan finansial
  • Aktivasi PIN kartu kredit dapat dilakukan secara online
  • Tagihan kartu kredit BCA akan dikirimkan melalui e-mail terdaftar setiap bulan
  • Gratis Upsize Starbucks untuk penggunaan kartu kredit BCA Visa Batman

Baca Juga : KPR BCA Refinancing: Syarat & Cara Pengajuan

Syarat Kartu Kredit BCA Batman

Jika kalian tertarik ingin membuat kartu kredit Batman BCA, tentunya harus tahu terlebih dahulu apa saja syarat dan sejumlah berkas yang harus dipersiapkan. 

Berikut syarat-syarat pengajuan kartu kredit Batman bank BCA : 

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • WNA yang mempunyai identitas tinggal di Indonesia
  • Usia minimal 21 tahun 
  • Usia maksimal 65 tahun
  • Pemegang kartu tambahan minimal berumur 17 tahun
  • Berpenghasilan minimal Rp 3.000.000

Selain syarat ketentuan diatas, ada pula sejumlah dokumen atau berkas yang harus kalian persiapkan. Dokumen-dokumen tersebut dapat dibedakan dari pekerjaan kalian.

Berikut rinciannya :

Dokumen untuk karyawan

  • FC KTP/KITAS
  • Bukti slip gaji/SKP/SPT
  • Nomor NPWP

Dokumen untuk wirausaha

  • FC KTP/KITAS
  • FC rekening tabungan 2 bulan terakhir
  • No NPWP
  • FC Akta Pendirian/SIUP/TDP

Dokumen untuk profesional

  • FC KTP/KITAS
  • Bukti slip gaji/SKP/SPT
  • FC Surat Ijin Profesi
  • Nomor NPWP

Baca Juga : 13 Cara Bayar Shopee Lewat M Banking BCA

Limit Kartu Kredit BCA Batman

Kartu Kredit BCA Batman

Setiap jenis kartu kredit jenis apapun tentu memiliki ketentuan limit dan biaya yang berbeda-beda. Begitupun dengan kartu kredit BCA batman ini.

Berikut detail limit dan biaya dari kartu kredit batman milik BCA : 

  • Limit kartu kredit : Rp 3 juta hingga Rp 19 juta 
  • Batas tarik tunai : Rp 4 juta perhari
  • Annual fee untuk kartu utama : Rp 450.000
  • Annual fee untuk kartu tambahan: Rp 250.000
  • Suku bunga transaksi tarik tunai dan belanja : 1,75%.
  • Denda keterlambatan : 1% / maksimal Rp 100.000
  • Ganti kartu yang rusak / hilang : gratis.
  • Biaya overlimit : gratis.
  • Biaya tarik tunai di dalam & luar negeri : 4% / minimal Rp 40.000
  • Permintaan copy faktur : Rp 30.000 
  • Biaya cetak & pengiriman tagihan : Rp 10.000

Cara Aktivasi Kartu Kredit BCA Batman

Cara aktivasi kartu kredit penting untuk diketahui. Karena hal ini dapat berguna agar kartu kredit milikmu dapat digunakan untuk melakukan transaksi.

Berikut prosedur mudahnya : 

Cara Aktivasi Kartu Kredit BCA Batman Melalui BCA Mobile

  1. Buka akses aplikasi BCA mobile
  2. Pada menu, pilih “m-BCA” 
  3. Masukkan kode akses
  4. Kemudian klik “m-Admin”
  5. Pilih menu “aktivasi kartu kredit”
  6. Pilih kartu kredit BCA Batman
  7. Centang ketentuan yang tampil
  8. Masukkan PIN m-BCA
  9. Akan ada notifikasi jika berhasil

Baca Juga : 4 Cara Bayar BPJS Lewat M Banking BCA

Cara Aktivasi Kartu Kredit BCA Batman Melalui Halo BCA

  1. Hubungi Halo BCA di no 1500888
  2. Pilih opsi “layanan kartu kredit BCA”
  3. Pilih “aktivasi kartu kredit”
  4. Input 16 digit no kartu kredit
  5. Input tanggal lahir (DDMMYY)
  6. Aktivasi kartu kredit selesai

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait Kartu Kredit BCA Batman beserta syarat dan limitnya.

Sekian dan terimakasih.