Nomor akun bank Mandiri merupakan 13 digit kombinasi nomor unik sebagai identitas bagi nasabah yang digunakan untuk kegiatan transaksi perbankan.
Nomor akun bank bisa dilihat pada buku rekening yang didapatkan saat pertama kali membuka produk jasa tabungan.
Fungsi dari nomor akun ini sangat penting
jadi nasabah harus mempersiapkan nomor ini dan menggunakannya saat dibutuhkan.
Agar lebih memahami mengenai hal ini berikut pembahasan lengkap mengenai nomor akun bank Mandiri.
Contents
Nomor Akun Bank Mandiri
Saat pertama kali membuka rekening tabungan di bank
nasabah akan mendapatkan buku tabungan yang digunakan sebagai catatan transaksi setor dan tarik tunai.
Baca Juga : Kredit Kendaraan Bermotor Mandiri: Syarat dan Cara Pengajuan
Di dalam buku rekening tabungan ini terdapat 13 digit nomor unik yang berbeda untuk tiap tabungan.
Nomor yang ada tersebut merupakan nomor rekening bank Mandiri
yang berguna untuk kegiatan transaksi perbankan.
Bayangkan jika setiap nasabah tidak memiliki nomor identitas yang berbeda pasti transaksi menjadi membingungkan.
Nomor akun bank Mandiri atau biasa disebut nomor rekening ini
dibutuhkan untuk kegiatan transaksi dimana dengan nomor ini seseorang bisa melakukan tarik dan setor tunai.
Contoh nomor akun bank Mandiri adalah 1560009861689,
dengan nomor tersebut bisa melakukan kegiatan transaksi yang mudah dan efisien.
Fungsi Nomor Akun Bank Mandiri
Adanya 13 digit nomor unik tersebut pada buku tabungan bukan sekedar untuk hiasan saja,
namun memiliki fungsi khusus.
Selain digunakan untuk kegiatan setor dan tarik tunai
banyak juga fungsi dari nomor akun bank Mandiri ini dalam kehidupan sehari-hari, yaitu:
1. Sebagai media untuk transaksi
Sesuai pembahasan diatas jika nomor ini yang menjadi penghubung untuk dilakukannya kegiatan transaksi.
Jika di dalam dunia perbankan nasabah bisa menggunakan nomor akun
ketika setor tunai atau tarik tunai di bank, dalam keseharian nomor ini juga berguna.
Misalnya dalam bidang perniagaan, nomor ini bisa digunakan untuk diberikan kepada pembeli yang akan melakukan pembayaran.
Pembeli bisa melakukan transfer tunai ke nomor rekening yang diberikan penjual dan uang pembayaran akan masuk dengan aman.
Contoh lain adalah saat orang tua ingin mengirimkan uang untuk anaknya yang berkuliah di luar daerah,
maka transfer ke nomor rekening bisa dilakukan.
2. Syarat pengambilan beasiswa, gaji dan program perbankan.
Dengan kemajuan teknologi kini pengiriman uang beasiswa,
gaji pegawai dan pencairan program perbankan juga dilakukan menggunakan nomor akun.
Jadi nomor akun bank ini diberikan saat pertama kali melakukan pengajuan program perbankan, seperti kredit rumah.
Pengajuan kredit yang telah disetujui nantinya akan langsung dicairkan ke rekening tabungan kreditur.
Begitu juga dengan gaji dan beasiswa yang kini
dapat dengan mudah dikirimkan langsung ke rekening penggunanya.
3. Meminimalisir terjadinya kejahatan.
Dengan adanya nomor akun bank transaksi yang dilakukan tidak perlu secara langsung
jadi selain menghemat waktu dan tenaga, keamanan juga lebih terjaga.
Hal tersebut dikarenakan pihak pengirim tidak perlu membawa banyak uang ke penerima
yang berpotensi menarik perhatian oknum yang tidak bertanggung jawab.
Dengan melakukan pengiriman tunai menggunakan perantara nomor akun bank
semuanya bisa teratasi dengan mudah.
Baca Juga : Cara Membuka Blokir ATM Mandiri tanpa ke Bank
Perbedaan Nomor Akun Bank dengan Nomor ATM Mandiri
Saat melakukan pembukaan produk jasa penyimpanan di bank
nasabah akan mendapatkan buku rekening tabungan dan kartu ATM sebagai alat transaksi.
Di kedua alat transaksi tersebut terdapat nomor yang diberikan
untuk tiap rekening bank yang kadang membuat nasabah bingung.
Meskipun kedua nomor tersebut diberikan oleh bank yang sama namun keduanya memiliki perbedaan, yaitu:
- Nomor akun bank Mandiri bisa digunakan untuk transaksi perbankan, sedangkan nomor kartu ATM hanya sebagai nomor identifikasi dari bank untuk pemilik.
- Nomor akun bank Mandiri bisa ditemukan di buku tabungan, mobile banking maupun bukti transaksi lainnya, sedangkan nomor ATM hanya ada pada kartu ATM saja.
Cara Mengecek Nomor Akun Bank Mandiri
Nomor akun bank Mandiri ini bisa dilihat secara langsung pada buku rekening tabungan milik nasabah.
Namun kadang buku tersebut tidak selalu dibawa kemanapun
atau ada juga nasabah yang mengalami kehilangan buku ini.
Untuk yang mengalami hal serupa tidak perlu khawatir
karena ada beberapa opsi yang bisa dilakukan untuk melakukan pengecekan nomor akun bank Mandiri, yaitu:
1. Via Livin’ by Mandiri
Karena aplikasi mobile banking ini ada pada handphone
yang pastinya lebih sering dibawa kemanapun pasti pengecekan bisa dilakukan dengan mudah.
Berikut cara yang bisa dilakukan untuk mengecek akun bank dengan aplikasi Livin’ by Mandiri:
- Pastikan koneksi internet stabil.
- Login ke aplikasi dengan username dan password.
- Pada halaman home aplikasi akan menampilkan nomor akun bank Mandiri.
- Gunakan nomor tersebut untuk transaksi.
2. Via call center resmi bank Mandiri
Cara lain yang bisa dilakukan adalah dengan menghubungi call center resmi yang tersedia kapanpun,
jadi bisa dihubungi langsung saat dibutuhkan.
Cara yang bisa dilakukan untuk mengecek nomor akun bank Mandiri lewat call center cukup mudah, yaitu:
- Siapkan data seperti pertama pendaftaran rekening.
- Pastikan jumlah pulsa mencukupi.
- Siapkan aplikasi telepon.
- Ketik 14000 dan tekan call.
- Tunggu pihak call center mengangkat panggilan.
- Saat sudah diangkat sampaikan jika lupa nomor rekening.
- Pihak CS akan menanyakan data sebagai proses validasi.
- Tunggu proses validasi selesai.
- Setelah selesai pihak CS akan memberikan nomor akun nasabah.
3. Via kantor cabang bank Mandiri
Cara berikutnya adalah dengan meminta bantuan pegawai yang sudah berkompeten di kantor cabang bank Mandiri.
Jika melakukan pengecekan di kantor cabang,
nasabah bisa sekalian melakukan pengurusan buku tabungan yang hilang.
Namun ada beberapa dokumen administrasi yang harus disiapkan terlebih dahulu,
yaitu surat kehilangan dari pihak kepolisian, KTP, kartu ATM, mengisi formulir pengajuan,
materai 6000 dan menyiapkan biaya administrasi sebesar Rp15.000,00.
Berikut cara yang perlu dilakukan untuk cek nomor akun bank Mandiri melalui kantor cabang:
- Pastikan semua persyaratan sudah terbawa.
- Kunjungi kantor cabang mandiri terdekat.
- Ambil nomor antrian untuk bagian CS.
- Tunggu hingga dipanggil.
- Sampaikan jika ingin mengurus buku tabungan yang hilang.
- Berikan semua persyaratan dan formulir pengajuan.
- Pihak CS akan melakukan proses verifikasi.
- Setelah selesai buku tabungan baru akan diberikan.
Baca Juga :
4. Via rekening koran Mandiri
Rekening koran merupakan semua catatan transaksi
yang pernah dilakukan nasabah dan bisa dicetak di kantor cabang.
Pencetakan rekening koran biasanya bertujuan
untuk syarat pengajuan pinjaman dan proses pengajuan visa untuk perjalanan keluar negeri.
Untuk nasabah yang pernah melakukan pencetakan rekening koran
bisa melihat nomor akun bank Mandiri yang ada di lembaran tersebut.
Untuk kedepannya lakukan penyimpanan nomor akun ini di tempat yang aman
jadi saat membutuhkan tinggal melihatnya saja.
Pastikan juga untuk memberikan nomor ini dengan benar saat bertransaksi karena salah 1 nomor saja bisa menyebabkan kegagalan.