Bagaimanakah Cara pengajuan pinjaman Bank Jatim jaminan sertifikat rumah ? Untuk berbagai kebutuhan darurat yang bersifat produktif, jaminan sertifikat rumah di Bank Jatim bisa jadi pilihan bagi nasabah yang ingin memperoleh pinjaman dalam jumlah besar.
Semakin besar nilai maupun harga bangunan rumah yang menjadi jaminan, maka semakin besar juga dana yang dapat kita pinjam dengan jaminan sertifikat tersebut.
Adapun untuk penjelasan selengkapnya mengenai Cara pengajuan pinjaman Bank Jatim jaminan sertifikat rumah beserta syaratnya, bisa kalian simak uraian di bawah ini.
Baca Juga : 5 Cara Cek Saldo Bank Jatim Offline & Online
Contents
Cara Pengajuan Pinjaman Bank Jatim Jaminan Sertifikat Rumah
Pada waktu tertentu, mungkin saja ada situasi yang menuntutmu untuk memperoleh dana secara cepat dan tepat. Misalnya saja kebutuhan mendadak seperti biaya kesehatan, pendidikan, atau kepentingan bisnis.
Salah satu cara terbaik yang dapat kalian lakukan adalah menggunakan jaminan sertifikat rumah agar mendapat plafon dalam jumlah yang besar dan durasi kredit yang lama.
Salah satu bank yang dapat jadi pilihan adalah bank Jatim. Sesuai dengan namanya Bank Jatim merupakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di Provinsi Jawa Timur.
Lantas bagaimanakah Cara pengajuan pinjaman Bank Jatim jaminan sertifikat rumah ?
Sebenarnya cara gadai sertifikat rumah di bank Jatim untuk pinjaman tidaklah sesulit seperti yang dibayangkan asalkan kalian mengikuti prosedurnya secara runtut.
Untuk mengetahui prosedur lebih jelas mengenai Cara pengajuan pinjaman Bank Jatim jaminan sertifikat rumah, simak langkah-langkah berikut :
- Pergi ke kantor cabang Bank Jatim terdekat
- Ambil no antrian
- Tunggu hingga no antrian dipanggil
- Jika sudah dipanggil, datangi meja CS
- Lalu informasikan tujuan pada CS
- CS akan menjelaskan ketentuan perihal pinjaman
- Isi formulir pengajuan yang diberikan oleh CS
- Serahkan semua syarat dan formulir tersebut
- CS akan memverifikasi kelengkapan dokumen
- Tunggu sampai ada petugas yang melakukan survei
Jika permohonan pinjaman yang kalian ajukan diterima, maka pinjaman dengan jaminan sertifikat rumah juga akan segera diproses dna dicairkan melalui rekening kalian.
Baca Juga : Gaji Pegawai Bank Jatim Semua Jabatan
Syarat Pinjaman Bank Jatim Jaminan Sertifikat Rumah
Untuk dapat melakukan Cara pengajuan pinjaman Bank Jatim jaminan sertifikat rumah, terlebih dahulu kalian harus menyiapkan beberapa syarat pengajuan yang dibutuhkan.
Berikut di bawah ini merupakan persyaratan yang wajib kalian penuhi saat mengajukan pinjaman Bank Jatim jaminan sertifikat rumah :
- Tidak memiliki tunggakan kredit lain
- Memiliki usaha yang berjalan minimal 1 tahun
- Menjadi nasabah tabungan SiUMI
- Memiliki kartu SiUMI
- Bukti kepemilikan lahan / perjanjian sewa (khusus agribisnis)
Selain syarat ketentuan di atas, kalian juga diharuskan memenuhi syarat dokumen yang diberlakukan oleh pihak Bank Jatim agar pengajuan pinjaman jaminan sertifikat rumah disetujui.
Berikut ini syarat dokumen pinjaman Bank Jatim jaminan sertifikat rumah yang harus kalian penuhi :
- Pas Foto terbaru 4×6 (2 lembar)
- Fotocopy identitas diri (KTP)
- NPWP
- Fotocopy Kartu Keluarga (KK)
- Fotocopy surat nikah / surat keterangan belum menikah
- Surat kematian / cerai (jika berstatus janda/duda)
- Bukti kepemilikan jaminan tambahan
- Fotocopy rekening koran (minimal 3 bulan terakhir)
- Laporan Keuangan
- Kartu SiUMI
- Surat izin Usaha Mikro Kecil
Dari semua syarat dokumen di atas memang ada sebagian besar yang sudah kalian miliki. Dan jika sudah memiliki kelengkapan syarat di atas, segera kunjungi kantor cabang bank Jatim terdekat.
Baca Juga : 3 Cara Cetak Rekening Koran Bank Jatim: Syarat & Contoh
Kelebihan Menggunakan Layanan di Bank Jatim
Salah satu lembaga perbankan yang sangat layak menjadi tempat untuk mengajukan pinjaman adalah Bank Jatim karena memiliki berbagai keunggulan.
Berikut ini akan dirangkum sejumlah keuntungan yang dirasakan nasabah bank Jatim yang menggunakan fasilitas pinjaman di bank Jatim.
- Biaya dan suku bunga relatif lebih ringan jika dibanding dengan bank lainnya
- Jangka waktu cicilan pinjaman termasuk cukup lama
- Berkas dan persyaratan yang diperlukan tidak sulit
- Debitur dapat memilih cicilan yang disesuaikan dengan kebutuhan
- Proses yang tergolong cepat
- Menyediakan pengajuan secara online
- Dapat diajukan menggunakan jaminan sertifikat maupun SK pegawai
- Suku bunga kompetitif
Baca Juga : Jam Operasional Bank Jatim & Weekend Banking
Jika pembaca masih memiliki pertanyaan seputar produk dari Bank Jatim, maka silahkan bertanya secara langsung pada petugas melalui layanan call center.
Perlu diketahui layanan call center Bank Jatim tersebut bisa dihubungi 24 jam dalam sehari melalui beberapa platform berikut :
- Telepon 24 jam : 14044
- Telepon jam kerja : (031) 531 009 / (031) 531 0099
- Email : info@bankjatim.co.id
- Twitter : @bank_jatim
- Instagram : @bankjatim
Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan perihal Cara pengajuan pinjaman Bank Jatim jaminan sertifikat rumah beserta syaratnya.
Semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan para pembaca.
Sekian dan terimakasih.