Pinjaman Bank Permata: Syarat & Pengajuan Terbaru 2024

2 min read

Pinjaman Bank Permata

Mengajukan Pinjaman Bank Permata saat kepepet dan tak punya uang, bisa menjadi alternative lain daripada Anda harus melakukannya di aplikasi Pinjol.

Ya setidaknya kalau di Bank, selain lebih terpercaya, sistemnya juga lebih jelas. Jadi Anda tidak usah mencari banyak review karena tidak ingin tertipu.

Apalagi jika nasabah berkeinginan untuk mengajukan itu di Bank Permata, maka pastilah lebih terjamin apa apanya.

Dari segi keamanan, sistem pinjaman, hingga suku bunga, tentu layak untuk diperhitungkan. Tinggal cocok apa tidaknya dengan kebutuhan, keinginan, hingga selera nasabah.

Pinjaman Bank Permata

Pinjaman Bank Permata

Meminjam uang pada platform memang tidak bisa dilakukan secara sembarangan, langkah awal yang harus dilakukan adalah mencari informasi sebanyak banyaknya.

Baca juga: Swift Code Bank Permata Dan Cara Cek Terbaru

Kemudian setelah itu, coba bandingkan dengan model pinjaman bank lain. Semisal coba bandingkan dengan pinjaman CIMB Niaga.

Baru setelah itu, rasakan apakah sekiranya akan cocok dengan Bank Permata atau tidak.

Tapi jika sebelumnya memang sudah memiliki akun tabungan di sini. Maka seharusnya sudah ada gambaran akan seperti apa pelayanan dari pihak Bank.

Sehingga dengan begitu, Anda bisa lebih mengetahui apakah baik mengajukan di Permata atau tidak.

Jadi silahkan untuk dipikir matang matang, setelah itu segera putuskan dan daftarkan diri Anda!

Cara Pengajuan Pinjaman Bank Permata

Pinjaman Bank Permata

Apa yang menjadi puncak dari pencarian informasi mengenai pinjaman di bank adalah mengajukan diri untuk meminjam disana.

Baca juga: Kode Bank Permata Gopay Dan Cara Top Up Yang Benar

Dan untuk melakukan itu, tentunya tidak boleh menggunakan cara yang sembarangan. Ada mekanisme yang harus dijalankan dan sesuai SOP yang berlaku.

Kemudian bagi yang pada akhirnya benar benar berminat untuk melakukannya, silahkan ikuti cara pengajuan Pinjaman Bank Permata di bawah ini.

  1. Siapkan segala persyaratan yang dibutuhkan
  2. Baik persyaratan usia hingga dokumen haruslah lengkap
  3. Kemudian datanglah ke Kantor Bank Permata Terdekat
  4. Mintalah nomor antrean kepada petugas
  5. Setelah dipanggil, segera hampiri petugas
  6. Utarakan niat kedatangan Anda yang mau minjam uang
  7. Perkenalkan diri dan serahkan dokumen persyaratan
  8. Diskusikan mengenai jumlah pinjaman dan tenor yang akan diambil
  9. Dengarkan semua saran petugas dan tentukan semuanya
  10. Jika masalah nominal pinjaman dan tenor sudah ditentukan
  11. Tinggal tunggu saja kabar dari pihak Bank
  12. Nanti Anda akan dihubungi oleh mereka setelah memeriksa kelayakan pengajuan Anda
  13. Selama nama Anda masih bagus dan syarat terpenuhi, biasanya akan di ACC

Terkait nama yang masih bagus adalah nama Anda lolos dari hasil BI Checking. Artinya selama kredit, rekam jejaknya bagus.

Tidak sering telat bayar dan tidak pernah melakukan gagal bayar.

Kalaupun pernah melakukan gagal bayar, biasanya akan kembali bagus jika urusannya sudah kelar. (utangnya sudah dibayar semua).

Syarat Pinjaman Di Permata Bank

Pinjaman Bank Permata

Cepat cepat mengajukan diri agar mendapatkan pinjaman Bank memang bagus. Namun apakah itu memenuhi syarat atau tidak, nah itulah yang harus dipikirkan.

Baca juga: Kode Bank Permata Ke DANA Untuk Top Up Terbaru

Maka dari itu, ada baiknya untuk Anda membaca segala syarat dan ketentuannya terlebih dahulu.

Baru kemudian mencoba untuk mengajukan diri.

Lalu terkait dengan syarat pinjaman Bank Permata adalah sebagai berikut:

  • Merupakan Warga Negara Indonesia
  • Khusus Pinjaman untuk KPR jenis iMBT dapat diajukan oleh warga asing
  • Kreditur mengajukan diri untuk individu / perorangan, bukan badan usaha
  • Minimal usia adalah 21 tahun
  • Maksimal usia adalah 55 tahun
  • Boleh berstatus single belum menikah atau sudah menikah
  • Batas usia terakhir kredit pas pelunasan adalah 55 tahun
  • Memiliki pendapatan tetap / mempunyai pekerjaan yang tetap
  • Tidak masuk dalam blacklist BI dan OJK
  • Bersedia melengkapi semua persyaratan dan setuju dengan ketentuannya

Silahkan pahami dahulu apa saja persyaratan yang berlaku. Kemudian usahakan agar Anda bisa memenuhi semuanya.

Baru kemudian ajukan sesuai tutorial yang sudah admin jelaskan diatas.

Atau bila masih ada pertanyaan, bisa telpon ke Call Center Bank Permata dan ajukan pertanyaan terkait pinjaman Bank Permata yang belum dipahami.

Bunga Pinjaman Bank Permata

Mengetahui akan berapa skema bunga yang diterapkan pada pinjaman Bank, tentu akan memberikan gambaran yang jelas akan cicilan yang perlu dibayarkan.

Baca juga: 2+ Cara Pengajuan Kartu Kredit Bank Permata & Limit Terbaru

Karena sejatinya, secara manualpun, nasabah bisa menghitungnya sendiri.

Yaitu dengan catatan tahu skema bunga yang bakal diterapkan. Nah kira kiranya berapa yah?

Perlu diketahui, untuk skema bunga di Bank Permata itu beda beda loh. Jadi ada beberapa jenis yang berlaku. Dan untuk jelasnya, silahkan lihat informasi dibawah ini.

Bunga Pinjaman Kredit Tanpa Agunan Bank Permata:

Jumlah PinjamanBunga/BulanJangka WaktuBiaya Administrasi
> Rp 75 jt 1.19%6- 60 Bulan1% – 4.5%
> Rp 25 jt – <= Rp 75 jt 1.29%6- 60 Bulan1% – 4.5%
> Rp 15 jt – <= Rp 25 jt1.49%6- 60 Bulan1% – 4.5%
Rp 2 jt <= Rp 15 jt1.49% – 2.39%6- 60 Bulan1% – 4.5%

Sementara itu, untuk bunga pinjaman Bank Permata Payroll adalah sebagai berikut:

Jumlah Pinjaman DisetujuiSuku Bunga/BulanPilihan Jangka
Waktu
Biaya Administrasi
(min Rp 150.000)
> Rp 150 jt – Rp 300 jt0.88%6 –  60 Bulan1% – 4.5%
> Rp 75 jt – Rp 150 jt 1.19%6 –  60 Bulan1% – 4.5%
> Rp 25 jt – <= Rp 75 jt1.29%6 –  60 Bulan1% – 4.5%
> Rp 15 jt – <= Rp 25 jt 1.49%6 –  60 Bulan1% – 4.5%
Rp 2 jt <= Rp 15 jt 1.49% – 2.39%6 –  60 Bulan1% – 4.5%

Nah itulah informasi terkait masalah bunga dan cara pengajuan pinjaman Bank Permata yang benar.