Shopee Affiliate adalah salah satu program yang ditawarkan Shopee bagi para pengguna media sosial untuk bisa memperoleh penghasilan tambahan.
Caranya dengan membuat konten semenarik mungkin sehingga pembeli bisa tertarik dengan produk yang diiklankan.
Dengan semakin banyaknya pembeli produk yang diiklankan, komisi yang diterima juga semakin besar.
Agar lebih memahami mengenai Shopee Affiliate, berikut pembahasan lengkapnya termasuk tipe kemitraan dan konversi yang berlaku.
Baca Juga : Cara Transfer ShopeePay Ke GoPay Tanpa Aplikasi
Contents
Shopee Affiliate
Di era digital saat ini ada berbagai peluang yang bisa dimanfaatkan untuk memperoleh uang tambahan dengan cara yang menyenangkan.
Salah satu yang bisa dicoba adalah program Shopee Affiliate yang dirilis aplikasi Shopee bagi yang ingin memperoleh komisi menguntungkan.
Cara kerjanya dengan cara mempromosikan produk yang dijual di Shopee via media sosial yang dimiliki.
Program affiliate ini memberikan kebebasan untuk mengkreasikan konten asalkan produk yang dipromosikan sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Para affiliate akan memperoleh komisi berdasarkan performa dalam mempromosikan produk Shopee dan membagi link affiliate.
Keuntungan Mengikuti Shopee Affiliate
Ada banyak keuntungan affiliate yang mengikuti program yang diadakan Shopee ini, yaitu sebagai berikut:
- Komisi yang diberikan tetap hingga 10%.
- Diberikan tambahan yang berasal dari komisi XTRA.
- Jalur ekspres akan memperoleh komisi 2x lipat dan juga produk gratis.
- Bonus 15% komisi dengan mengajak teman untuk bergabung.
Baca Juga : Cara Bayar Shopee Lewat DANA dan Syarat
Tipe Kemitraan Shopee Affiliate
Tipe kemitraan Shopee Affiliate merupakan tipe kerjasama yang ditawarkan pihak Shopee kepada partner yang bisa menjelaskan bukti diri dan latar belakang.
Saat melakukan pendaftaran Shopee Affiliate, tipe kemitraan ini bisa dipilih sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Nantinya akan ada perbedaan Shopee Affiliate partner berdasarkan perseorangan, kelompok maupun perusahaan.
Saat akun berhasil dibuat maka tipe kemitraan ini bisa menjadi alat untuk melacak link dan mengecek sumber traffic yang telah dishare partner.
Kode team Shopee Affiliate juga bisa diinput saat bekerja secara kelompok maupun dalam ruang lingkup perusahaan.
Dengan membedakan tipe kemitraan maka akan memudahkan dalam mengelola akun dan juga pembagian komisi.
Jika kemitraaan tidak sesuai maka bisa saja pengajuan Shopee Affiliate di tolak maka dari itu harus diperhatikan benar-benar mengenai kemitraan ini, berikut uraiannya:
1. Tipe Kemitraan Perbandingan Harga
Tipe kemitraan perbandingan harga dengan pembuatan web yang berisi komparasi dari setiap produk yang akan ditawarkan.
Melalui informasi yang dibagikan, pihak konsumen bisa mengetahui perbandingan produk satu dengan lainnya baik dari segi harga maupun merek yang berbeda.
2.Tipe Kemitraan Web Site Cashback
Tipe kemitraan website cashback merupakan jenis kerjasama yang ditawarkan pemilik web berupa pemberian cashback/promo/kupon.
Dengan menggunakan tipe kemitraan ini harus bisa mempromosikan voucher atau kupon yang dimiliki, nantinya akan ada komisi menguntungkan yang bisa diterima.
Baca Juga : Gaji Kurir Shopee Express Mitra Mobil & Motor
3. Tipe Kemitraan Blogger
Tipe kemitraan selanjutnya adalah blogger dimana bentuk promosi yang dilakukan lebih berfokus di media sosial.
Pemilik website bisa melakukan pendaftaran kemudian promosi product dengan memasang link affiliate atau banner.
Media sosial yang bisa digunakan untuk tipe kemitraan blogger adalah Instagram. Facebook, Twitter dan Tiktok.
4. Tipe Kemitraan Network
Di era digital ini banyak ditemui komunitas jaringan online yang bisa dilakukan melalui Whatsapp, Facebook, Telegram dan aplikasi lain.
Melalui komunitas ini kemitraan Shopee Affiliate bisa membagikan link affiliate ke peserta grup, jadi saat ada pembeli akan ada komisi yang diterima.
5. Tipe Kemitraan Brand
Jenis kemitraan ini bisa dipilih asalkan sudah mempunyai brand atau toko sendiri jadi bisa mempromosikan produk yang dimiliki untuk mendapatkan keuntungan.
Pihak penjual juga bisa bergabung menggunakan tipe kemitraan brand ini jadi keuntungan yang diperoleh akan semakin besar.
6. Tipe Akun Perorangan Lokal
Untuk jenis kemitraan ini cara mendaftarnya cukup menggunakan media sosial pribadi yang dimiliki kemudian membagikan link affiliate secara langsung.
Jadi yang memilih Shopee Affiliate tipe ini tidak harus mempunyai web atau tergabung dalam perusahaan maupun kelompok.
7. Tipe Kemitraan lain
Saat merasa tipe kemitraan Shopee affiliate yang akan didaftarkan tidak sesuai dengan semua tipe yang disebutkan diatas maka bisa memilih tipe kemitraan lain.
Kemitraan lainnya ini tidak membutuhkan syarat yang banyak, tapi nantinya akan disarankan untuk menyiapkan akun sosial media untuk membagikan link affiliate.
Baca Juga : Cara Mendaftar Shopee Affiliate Terbaru
Konversi Shopee Affiliate
Konversi Shopee Affiliate merupakan jumlah pembeli dibagi jumlah pengunjung toko dalam periode waktu yang telah ditetapkan.
Setiap kategori mempunyai standar tingkat konversi yang tidak sama dengan rentang persentase hingga 10%.
Jika berhasil menjual dengan tingkat penjualan tinggi maka bisa mencapai tingkat konversi 10% bahkan lebih tinggi.
Ada beberapa metode jangka pendek dan jangka panjang yang bisa dilakukan untuk meningkatkan konversi, yaitu:
- Gunakan foto produk yang menarik dengan resolusi tinggi untuk meningkatkan jumlah kunjungan.
- Pastikan harga produk yang akan dijual kompetitif dan tambahkan promo toko via seller centre agar menarik perhatian pembeli.
- Daya tarik produk juga bisa dilakukan dengan memberikan voucher toko dan gratis ongkir.
- Usahakan untuk memperoleh penilaian produk yang positif dengan meningkatkan kualitas produk, tepat waktu dalam pengiriman dan melayani pelanggan sebaik mungkin.
- Menaikkan tingkat penjualan produk juga bisa menjadi salah satu pertimbangan pihak pembeli, maka dari itu usahakan agar penjualan stabil.
Apakah tertarik dengan program Shopee Affiliate? Selamat mencoba dan dapatkan keuntungannya!